Danramil Secang, Jadilah Profil Pelajar Pancasila

    Danramil Secang, Jadilah Profil Pelajar Pancasila
    Kapten Arm Jumianto Danramil Secang Saat Menjadi Pembina Upacara Bendera di SMP Negeri 1 Secang Kabupaten Magelang

    MAGELANG - Prajurit TNI - AD yang bertugas sebagai aparat kewilayahan harus mampu melaksanakan pembinaan kepada generasi muda seperti yang dilaksanakan oleh Danramil 05/Secang Kapten Arm Jumianto pada kegiatan upacara bendera hari senin di SMP Negeri 1 Secang dan pembekalan wawasan kebangsaan serta kegiatan program Profil Pelajar Pancasila. Senin (20/03/2023).

    Dalam amanatnya, Danramil menyampaikan kepada siswa-siswi SMP N 1 Secang agar mengetahui arti dari pada upacara bendera yang setiap hari senin dilaksanakan di sekolah. Upacara hendaknya jangan hanya seremonial saja tapi harus mengerti bahwa upacara bendera ini adalah sebagai wujud kecintaan kita kepada lambang negara yaitu bendera merah putih dan mengingat atas jasa pahlawan.

    Danramil juga menyampaikan tentang Profil Pelajar Pancasila adalah perwujudan pelajar Indonesia sebagai pelajar sepanjang hayat yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, dengan enam ciri utama: beriman, bertakwa kepada Tuhan YME, dan berakhlak mulia, berkebinekaan global, bergotong royong, mandiri, bernalar kritis. 

    "Tanamkan kedisiplinan, jaga nama baik sekolah, patuhi aturan sekolah, jauhi Narkoba, gunakan Medsos dengan benar, tangkal radikalisme dan isi kemerdekaan ini dengan ikut menyukseskan pembangunan manusia indonesia seutuhnya, ” Tegasnya.

    Dalam kesempatan yang sama kepala sekolah SMP N 1 Secang Ibu Yudian Rima S. Pd, M.Pd menyampaikan agar para siswa tetap Istiqomah dalam menjalankan segala sesuatu, jadilah siswa yang rajin, patuh serta memiliki akhlak dan berkepribadian yang baik sesuai tuntunan agama.

    "Jadilah generasi muda yang agamis, beretika berbudi luhur serta berjiwa Nasionalisme yang tinggi, " pungkas Yudian.

    Pen: 0705/ Mgl.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Jadi Pembina Upacara, Danramil : Bentengi...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Stabilitas Produksi Cabai, BMKG Adakan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Jurika Fratiwi Dikukuhkan sebagai Ketua Komisi Advokasi Perlindungan Hak Anak dan Perempuan KADIN Indonesia, Luncurkan Program Unggulan
    Persiapan Nataru 2024, Kakorlantas Polri Tinjau Jalur Merak Hingga Ketapang
    Kapolresta Magelang: Perangi Miras, Tangkal Kenakalan Remaja, Demi Masa Depan Gemilang
    Kapolresta Magelang Berikan 3.500 Sak Semen: Wujud Nyata Kepedulian Terhadap Pembangunan Masjid  

    Ikuti Kami